Pertemuan ke 7 Sosiologi Perilaku Menyimpang 16 April 2018

Hi pembaca blogger.

pertemuan ke 7 kali ini membahas mengenai...

DIMENSI PENGENDALIAN SOSIAL

apa sih itu pengendalian sosial?
Jadi, Pengendalian sosial adalah cara menghadapi perilaku yang di anggap melangar norma sosial.

menurut Berger, pengendalian sosial adalah berbagai cara yang digunakan masyarakat untuk menertibkan anggota yang membangkang.

mengapa diperlukan pengendalian sosial? apa tujuannya?
yaitu memastikan atau paling kurang berusaha memastikan konformitas terhadap norma.

masyarakat bersikap konformis terhadap norma karena:
  1. mereka tidak punya pilihan lain
  2. karena adanya bujukan untuk bersikap konformis terhadao norma itu
  3. atau karena adanya penjagaan, baik penjagaan fisik maupun sosial. contoh : pernikahan dianjurkan untuk satu iman, maka kita tidak ada pilihan lain untuk menikah dengan beda agama.

 Dalam Dimensi Pengendalian Sosial ini dimaksudkan untuk mencegah agar penyimpangan tidak terjadi dan tidak terulang lagi.

Adapun proses pengendalian sosial informal dan formal:
1. satu kesatuan akhir dalam mempelajari perilaku menyimpang
2. tujuannya agar penyimpangan itu berkurang, sehinngga tidak hanya mengetahui tetapi juga memahami.
3. teori kontrol berbicara tentang pengendalian sosial
4. penyimpangan terjadi maka kita harus memahami sebabnya sehingga dapat mengetahui pengendaliannya agar siatuasi tersebut tidak terjadi.

Adapun Pengendalian Sosial yang bersifat Informal, yaitu proses pengendalian yang dilakukan tanpa adanya organisasi yang sengaja dibentuk untuk melakukan pengendalian (tidak ada kesengajaan) sebagai contoh, sosialisasi keluarga (tekanan dari kelompok primer)

Pengendalian sosial yang bersifat formal, yaitu proses pengendalian yang dilakukan dengan adanya organisasi yang sengaja dibentuk untuk mendukung pengendalian sosial. sebagai contoh, tekanan dari kelompok sekunder.
cukup sekian pembahasan pertemuan 7 kali ini.

salam.




Sita Awalia S. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

(Bahan Materi) Teori Tipologi Adaptasi pada Sosiologi Perilaku Menyimpang

(Bahan Materi) Teori Differential Association Pada Sosiologi Perilaku Menyimpang

(Bahan Materi) Teori Labelling pada Sosiologi Perilaku Menyimpang